LIPUTAN BEKASI - Satpol PP dan Dinas Sosial (Dinsos) Tangerang Selatan akan terapkan sanksi tindak pidana ringan bagi manusia silver yang masih nekat beraktifitas mengemis di jalanan.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Sosial Tangerang Selatan Wahyunoto Lukman ketika menanggapi masih adanya 19 manusia silver yang beraktivitas dan terjaring petugas pada Selasa 28 September 2021.
Baca Juga: Miris Karena Himpitan Ekonomi, Balita Ikut Menjadi Manusia Silver di Tangerang Selatan
Selain itu Tiga di antaranya merupakan seorang anak berusia 6 tahun dan dua balita yang dibawa seorang ibu saat beraktivitas menjadi manusia silver
"Hasil operasi ketertiban umum Satpol PP menjaring ada 17 orang, termasuk ada ibu dan anaknya. Akan kami konsultasikan dan kirim ke Balai Kemensos. Karena mengeksploitasi anak," Ujar Wahyu Lukman dalam keterangan suara yang diterima, Rabu 29 September 2021.
Menurut Wahyu, para manusia silver tersebut harus diberikan pembinaan dan diminta membuat pernyataan untuk tidak lagi menjadi manusia silver dan lalu mengemis di jalanan.
Baca Juga: TEGA! Balita Sampai Dicat Warna Silver, Begini Tanggapan dari Dinas Sosial Tangerang Selatan
Wahyu menyebut, pihaknya bakal menjalankan sanksi tindak pidana ringan berupa kurungan empat bulan, jika para manusia silver itu kembali beraktivitas dan terjaring razia.
Aktivitas para manusia silver yang kerap mengemis atau meminta uang di persimpangan jalan sudah mengganggu ketertiban umum.
"Sudah dimintakan komitmen dan sudah dibuatkan pernyataan, kami akan kenakan tindak pidana ringan saja kalau terjaring lagi, biar kapok," ujarnya.
Artikel Terkait
Coki Pardede Komika Dark Joke, Ditangkap Polres Metro Tangerang Karena Kepemilikan Sabu
Taliban Akan Bentuk Pemerintahan Baru Afganistan Besok Setelah Salat Jumat
Vaksinasi Guru di Kabupaten Bekasi Sudah Mencapai 83 Persen, PTM Siap Dilaksanakan
Dorong Kemajuan Koperasi dan UKM, Pj. Bupati Bekasi Tanda Tangan MoU dengan PT Hyundai
Segala Upaya Untuk Melewati Pandemi COVID-19, Pemerintah Datangkan Vaksin Pfizer Asal Amerika
BUMDes Setiaasih Dorong Pemulihan Ekonomi Melalui Pengembangan Batik Bekasi
Kylian Mbappe, Pemain Yang Mempunyai Semua Kualitas Dan Pemain Masa Depan Los Blancos
MPR Akan Bahas Pokok-Pokok Haluan Negara, Bukan Amandemen UUD 1945 Membahas Masa Jabatan Presiden
Perpanjangan Surat Izin Mengemudi Kini Lebih Mudah Secara Online, Asal Tahu Caranya
Pemkab Bekasi Apresiasi PT Hyundai Siapkan Oksigen Gratis untuk Rumah Sakit