Intip Keseruan Sehun dan Chanyeol yang Ikut Main Lato-Lato di Fancon EXO SC Jakarta

- Minggu, 5 Februari 2023 | 15:14 WIB
Sehun dan Chanyeol main Lato-lato di Fancon EXO SC  Sumber foto: Twitter.com/ Chanyeolnothin_
Sehun dan Chanyeol main Lato-lato di Fancon EXO SC Sumber foto: Twitter.com/ Chanyeolnothin_

LIPUTANBEKASI.COM – Dua member Boygrup EXO, Chanyeol dan Sehun menggelar Fancon (Fanmeeting Concert) pada Sabtu, 4 Februari 2023 di Beach City International Stadium, Jakarta Utara.

Fancon bertajuk EXO-SC Back to Back ini disambut meriah bagi penggemar EXO atau biasa disebut EXO-L.

Yang tidak kalah menarik lagi yaitu pada acara tersebut terdapat sesi Sehun dan Chanyeol yang disuruh untuk memainkan salah satu permainan yang sedang viral di Indonesia ini, yaitu Lato-lato.

Baca Juga: Lirik Lagu ‘Tetap Semangat’ – Bondan Prakoso and Fade2Black

Seperti yang kita tahu bahwa di Indonesia demam Lato-lato masih terus menjadi topik hangat. Pasalnya bukan hanya anak kecil saja yang tertarik, bahkan semua kalangan pun turut serta meramaikan dari permainan tersebut.

Kemudian Sehun dan Chanyeol pun ikut ditantang untuk bisa memainkan permainan ini. Bagi mereka yang bisa mengayunkan bola lato-lato tersebut sampai lima kali berturut-turut, maka itulah pemenangnya.

Keseruan antara mereka berdua pun semakin kuat dimana keduanya yang pada mulanya gagal dalam mencoba, namun sedikit demi sedikit mereka bisa memainkan.

Baca Juga: Lirik Lagu ‘Tetap Semangat’ – Bondan Prakoso and Fade2Black

Apalagi Chanyeol yang terlihat sangat bersemangat untuk bisa memainkan Lato-latonya. Bahkan penggemar yang melihatnya pun merasa Chanyeol terlihat sangat mahir memainkannya karena Chanyeol pun hingga bisa memainkan Lato-lato hingga berbunyi “tek tek tek”.

Disisi lain, Sehun masih terlihat kebingungan untuk memainkan Lato-latonya. Namun, pada akhirnya ia juga bisa mengayunkan Lato-latonya meskipun tidak lama.

Sebaliknya, Chanyeol bisa mengayunkan lato-latonya yang tergolong lama bagi seorang pemula yang belum pernah memainkan Lato-lato sama sekali.

Baca Juga: Lirik Lagu ‘Tetap Semangat’ – Bondan Prakoso and Fade2Black

Chanyeol berhasil mencetak dengan waktu 1 menit 10 detik. Hal ini tentu membuatnya menjadi pemenang dalam permainan Lato-lato ini.

Banyak respon para penggemarnya di Twitter @Chanyeolnothin_  yang sudah menduga akan kemenangan Chanyeol ini.

Halaman:

Editor: Andini P.

Sumber: Twitter

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X