PeduliLindungi Bertransformasi Jadi Satu SehatMobile, Gebrakan Kemenkes di Era Digital Agar Tak Ketinggalan!

- Selasa, 28 Februari 2023 | 20:02 WIB
transformasi aplikasi pedulilindungi menjadi satu sehat mobile ( Youtube.com/@kompas.com)
transformasi aplikasi pedulilindungi menjadi satu sehat mobile ( Youtube.com/@kompas.com)

LIPUTANBEKASI.COM- Aplikasi PeduliLindungi resmi bertransformasi menjadi ‘Satu Sehat Mobile’ pada 28 Februari 2023. Chief Digital Transformation Office Kementerian Kesehatan Setiaji, telah mengonfirmasi terkait  adanya transformasi baru pada aplikasi PeduliLindungi yang selama 3 tahun terakhir banyak digunakan masyarakat, dalam membantu melacak penyebaran Covid-19. 

Selain pergantian nama dari aplikasi PeduliLindungi menjadi Satu Sehat Mobile, Kemenkes juga menyatakan adanya peralihan serta perluasan fungsi di aplikasi terbaru. Meski aplikasi PeduliLindungi ini nantinya resmi diganti nama dan fungsi, namun pihak Kementerian Kesehatan menghimbau, agar masyarakat tidak perlu menghapus atau uninstall aplikasi PeduliLindungi yang masih ada saat ini. 

Baca Juga: Tips dan Rahasia Shiren Sungkar yang Selalu Terlihat Muda dan Menawan

Menkes berupaya secara optimal agar dapat memudahkan masyarakat menggunakan aplikasi Satu Sehat Mobile, otomatis dengan data yang sudah aktif di aplikasi PeduliLindungi. Seiring berkembangnya teknologi informasi, munculnya Satu Sehat Mobile sebagai wujud transisi platform di era digital dalam aplikasi kesehatan. Aplikasi Satu Sehat Mobile merupakan aplikasi kesehatan umum yang menyimpan rekam medis pengguna secara menyeluruh. 

Tidak hanya yang berkaitan dengan Covid-19 saja, tetapi rekam medis yang dimaksud terdiri dari hasil pemeriksaan laboratorium, rekam vaksinasi, dan basis data stunting. Dengan diluncurkannya Satu Sehat Mobile ini, diharapkan dapat memudahkan masyarakat serta tenaga medis, perihal penyimpanan dan pertukaran data kesehatan jauh lebih efektif dan efisien dari sebelumnya. Kemenkes juga menjamin tidak akan terjadi kebocoran data pengguna.

Baca Juga: Transisi Layanan Aplikasi Mobile JKS dinilai Kurang Edukasi, Pasien Lansia Keluhkan Sulit Akses Sendiri!

Pada Juli 2022 lalu, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin resmi meluncurkan program integrasi data rekam medis pasien ke dalam 1 platform Indonesia Health Services (IHS) yang diberi nama Satu Sehat Mobile. Selain rekam medis, Satu Sehat terintegrasi dengan apotek hingga rumah sakit di berbagai daerah serta PeduliLindungi.

Menkes memiliki target untuk menyatukan 32 Rumah Sakit Daerah, Puskesmas, Laboratorium, dan Apotek untuk terintegrasi di akhir tahun 2023. Kemudian fitur lainnya adalah edukasi mengenai kesehatan yang sifatnya personal life dalam aplikasi Satu Sehat tersebut. Setiaji ingin mendorong upaya promotif preventif terhadap kesehatan masyarakat.

Baca Juga: Beberapa Alamat Cabang Mie Gacoan di Jakarta, Pecinta Mie Gacoan Merapat!

Dimana nantinya akan menyematkan informasi kesehatan dari manager device, agar masyarakat bisa sambil melakukan beragam olahraga fisik, seperti berlari atau jalan sehat. Selain itu, masyarakat juga bisa meraih poin yang bisa ditukarkan untuk layanan kesehatan, seperti multivitamin dan semacamnya.

Sejauh ini fasilitas kesehatan yang sudah terhubung dengan Satu Sehat Mobile sementara fokus di wilayah sekitar Jawa dan Bali. Dalam tahapan proses tersebut, sedikitnya tercatat sudah hampir 10.000 layanan kesehatan yang sudah masuk ke sistem Kemenkes dalam development. Sehingga, ketika Satu Sehat Mobile di launching, secara bertahap data-data rekam medis pasien akan dimasukkan ke dalam aplikasi tersebut. 

Bocoran bentuk aplikasi Satu Sehat Mobile telah dijelaskan lebih spesifik oleh Setiaji. Aplikasi berbasis digital yang canggih tersebut, digambarkan seperti Smart Watch yang nantinya bisa mendeteksi gerak langkah atau aktivitas masyarakat saat berolahraga. Lalu pengguna juga bisa lebih mengatur batasan jarak yang akan ditempuh. 

Selain itu, poin yang disebutkan sebelumnya dapat diraih dari aktivitas harian yang dilakukan seluruh pengguna. Poin tersebut dikaitkan dengan insentif guna mendorong semangat masyarakat agar lebih produktif. Peluncuran transformasi Satu Sehat Mobile ini diharapkan dapat mengubah mindset serta membangun pola hidup yang lebih sehat dari sebelumnya, agar tidak hanya mengandalkan pencegahan penyakit saja.

Editor: Naura Hanin Aisha

Sumber: YouTube

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Pecinan di Magelang, Dulu dan Kini

Selasa, 9 Mei 2023 | 10:19 WIB

Makanan Khas Magelang, Yang Manis dan Merakyat

Selasa, 9 Mei 2023 | 07:44 WIB

fakta dan lirik lagu Indonesia Raya

Sabtu, 6 Mei 2023 | 12:56 WIB

Klarifikasi Awbimax Reborn terkait Visa Protection

Sabtu, 15 April 2023 | 10:12 WIB

Demokrasi adalah paradoks

Kamis, 13 April 2023 | 10:42 WIB

Menu Takjil Ramadhan Praktis dijamin Laris Manis

Kamis, 16 Maret 2023 | 11:32 WIB

Terpopuler

X