Hal yang Paling Dibenci oleh Allah, Inilah Beberapa Jenis Syirik yang Wajib Muslim Tahu!

- Senin, 21 November 2022 | 13:11 WIB
Perbuatan Syirik Merupakan Hala yang Dibenci oleh Allah  Sumber Gambar: Pexels.com
Perbuatan Syirik Merupakan Hala yang Dibenci oleh Allah Sumber Gambar: Pexels.com

LIPUTANBEKASI.COM - Sebagai seorang muslim yang taat tentu kita sudah mengetahui dan memahami beberapa tindakan yang dilarang dan dibenci oleh Allah.

Salah satu tindakan yang paling dibenci oleh Allah SWT adalah syirik. Syirik artinya menyekutukan Allah atau menyembah selain Allah SWT.

Tentu melakukan syirik, tindakan yang paling dibenci oleh Allah ini memiliki banyak sekali jenis

Terdapat 2 kategori syirik yaitu akan dijelaskan beserta jenis-jenisnya sebagai berikut.
 
Baca Juga: Kasus Mayat Mengering: Polda Metro Bekerja Sama Dengan UI, Ungkap Kasus 4 Orang Tewas Di Kalideres

1. Syirik Akbar

Syirik akbar adalah menjadikan sekutu bagi Allah SWT yang dijadikan tempat meminta.

Misalnya, seperti meminta kepada Allah SWT atau melakukan jenis penyembahan kepada sesuatu.

Contohnya, seperti meminta tolong, menyembelih, nazar, atau lainnya.

Dalam Shahih al-Bukhari dan Shahih Muslim diriwayatkan bahwa Ibnu Mas'ud r.a. berkata,

"Saya pernah bertanya kepada Nabi saw., 'Dosa apakah yang paling besar?'

Rasulullah saw. menjawab,
"Yaitu engkau menjadikan sekutu bagi Allah padahal Dialah yang telah menciptakanmu." (HR al-Bukhari, Muslim, dan Abu Dawud)

Adapun beberapa jenis syirik akbar yang perlu kita ketahui dan pahami, berikut pemaparannya.

a. Syirik doa yaitu berdoa kepada selain Allah SWT., seperti kepada nabi dan para wali untuk meminta rezeki atau menyembuhkan penyakit.

b. Syirik dalam hal sifat-sifat Allah SWT yaitu meyakini bahwa para nabi dan wali mengetahui hal-hal gaib.

c. Syirik mahabbah merupakan syirik yang mencintai salah seorang wali atau lainnya sperti manusia Allah SWT.

d. Syirik ketaatan adalah taat kepada ulama dan para syaikh dalam kemaksiatan dengan meyakini diperbolehkannya hal itu.
 
Baca Juga: Daftar 10 Tanaman untuk Obat dan Penjelasan Manfaatnya – Mudah Ditanam Di Halaman Rumah

e. Syirik hulul adalah meyakini bahwa Allah SWT menyatu dalam makhluk-makhluk-Nya, seperti yang diyakini oleh sebagian kalangan sufi.

f. Syirik tasawuf adalah meyakini bahwa terdapat wali yang dapat bertindak di alam semesta untuk mengatur urusan-urusannya dan mereka menamakan para wali itu adalah Aqthaab.

g.Syirik hakimiah adalah seorang yang mengeluarkan undang-undang yang bertentangan dengan Islam dan memperbolehkannya,atau berpendapat hukum Islam tidak berguna.

2. Syirik Ashghar

Syirik Ashghar adalah seluruh wasilah yang dapat mengantarkan syirik akbar dan tidak mencapai derajat ibadah.

Pelakunya tidak sampai keluar dari Islam, tetapi merupakan salah satu dosa besar.

Adapun beberapa jenis syirik ashghar yang perlu kita ketahui dan pahami, berikut pemaparannya.

a.Riya yang sedikit dan berlaku yang dibuat-buat dengan tujuan memamerkannya kepada sesama manusia.
 
Baca Juga: Kasus Mayat Mengering: Polda Metro Bekerja Sama Dengan UI, Ungkap Kasus 4 Orang Tewas Di Kalideres

b. Bersumpah bukan dengan nama Allah SWT. Hal tersebut berdasarkan sabda Rasulullah saw., "Barangsiapa bersumpah bukan dengan Allah maka dia telah musyrik. (HR Ahmad, Abu Dawud, dan at-Tirmidzi)

c. Syirik Khafi, Ibnu Abbas r.a. menafsirkannya dengan perkataan seseorang kepada sahabatnya, "Sesuai dengan kehendak Allah SWT dan kehendak Anda."

Seperti, "Seandainya tak ada pertolongan Allah SWT dan si fulan...." Rasulullah saw bersabda,

"Janganlah kalian katakan apa yang dikehendaki Allah dan si fulan, tetapi katakanlah apa yang dikehendaki Allah. Kemudian, barulah si fulan berkehendak." (HR Ahmad)

Itulah beberapa jenis syirik yang menjadi tindakan yang paling dibenci oleh Allah SWT. yang tentu wajib kita tinggalkan oleh seorang muslim.

Semoga dengan mengetahui jenis-jenis syirik tersebut kita menjadi lebih meningkatkan ketakwaan kita dan terhindar dari tindakan syirik tersebut.***

Editor: Andini P.

Sumber: Buku Pesan Cinta Luqman al-Hakim, Manusia Bijak dalam Al-Qur

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Bacaan Doa Menyambut Ramadhan Beserta Maknanya

Jumat, 17 Maret 2023 | 16:09 WIB

Bekal Ramadhan Untuk Muslimah

Selasa, 14 Maret 2023 | 13:05 WIB
X