Julukan para Hokage Konoha dalam Anime Naruto

- Rabu, 19 April 2023 | 18:24 WIB
Jajaran para Hokage Konoha (https://beritabaru.co/daftar-kesalahan-para-kage-dalam-anime-naruto/)
Jajaran para Hokage Konoha (https://beritabaru.co/daftar-kesalahan-para-kage-dalam-anime-naruto/)

LIPUTAN BEKASI - Hokage merupakan para pemimpin didesa Konoha dalam anime Naruto, mereka bertanggungjawab penuh atas semua kepemerintahan, membuat kebijakan, memberikan misi, dan melindungi seluruh rakyat desa dari ancaman orang luar. Adapun pendiri Desa Konoha yaitu Hasiramah Senju yang merupakan anak dari Butsuma Senju selaku pendiri klan senju. Para hokage ini memiliki julukan masing-masing dari warganya berkat kepemimpinan mereka itu sendiri, dan bagaimana cara mereka memperlakukan warganya .

Pada pembahasan kali ini yaitu mimin akan membahas tentang julukan para hokage dalam anime naruto dan apa penyebab dari julukan itu diberikan. Sebelum berlanjut ke pembahasan disini mimin ingin menerangkan urutan atau deretan para hokage desa Konoha dari awal hingga sampai saat ini yaitu hokage yang pertama Hashirama Senju, Hokage Kedua Tobirama Senju, Hokage ketiga Hiruzen Sarutobi, Hokage keempat Namikaze Minato, Hokage kelima Tsunade Senju, Hokage keenam Hatake Kakashi, dan Hokage terakhir atau hokage yang masih menjabat sampai sekarang yaitu Uzumaki Naruto. Langsung saja inilah beberapa julukan para Hokage Konoha diantarnya yaitu :

Baca Juga: Visual Attack!, Angga Yunanda dan Yasmin Napper terlihat foto bersama dengan aktor Lee So Hyuk di Coach Cafe

1. Hashirama Senju (Hokage Pertama)

Hashirama Senju atau yang sering kita kenal sebagai hokage pertama ini merupakan pendiri desa Konoha, dia merupakan kakak dari Tobirama Senju Hokage kedua dan juga kakek dari Tsunade Senju hokage kelima, dirinya menikah dengan Mito Uzumaki selaku pemegang jinchuriki Kyubi, Julukan yang didapatkan oleh hokage pertama ini yaitu Dewa Para Shinobi karena dia merupakan dewa perang dan membuat beberapa peraturan diantarnya yaitu

- Membuat sistem bahwasanya anak-anak dilarang ikut berperang

- Membuat sistem desa ninja

- Membuat sistem pemilihan terbuka bersama adiknya yaitu Tobirama Senju

- Mengumpulkan bijuu dan membuat sistem Jinchuriki

- Memberlakukan sistem pertemuan 5 desa besar diantarnya yaitu Konoha, Kiri, Kumo, Suna, dan Iwa

Itulah beberapa alasan mengapa Hashirama Senju dijuluki sebagai dewanya para shinobi.

2. Tobirama Senju (Hokage Kedua)

Tobirama Senju atau hokage kedua desa Konoha ini merupakan anak dari Butsuma Senju dan juga selaku adik kandung dari hokage pertama yaitu Hashirama Senju, dirinya merupakan pemimpin desa Konoha yang anti terhadap klan uciha baik untuk menduduki pemerintahan dan bidang lainnya didesa Konoha sehingga julukan yang cocok untuk Tobirama senju (Hokage Kedua) ini adalah Hokage paling rasis. Ada beberapa alasan mengapa Tobirama Senju anti terhadap klan uciha yaitu salah satunya rencana mengenai klan uchia yang ingin mengkudeta Desa Konoha yang kemudian Tobirama Senju menciptakan kelompok pasukan elit yang dinamakan Anbu untuk mengawasi kelompok berbahaya yang ada didalam Desa Konoha.

Baca Juga: Visual Attack!, Angga Yunanda dan Yasmin Napper terlihat foto bersama dengan aktor Lee So Hyuk di Coach Cafe

Halaman:

Editor: Andini P.

Sumber: blogspot.com

Tags

Artikel Terkait

Terkini

4 selebriti Asia yang hadir di Met gala 2023

Rabu, 3 Mei 2023 | 07:59 WIB

Macam nama-nama desa dalam Anime Naruto

Kamis, 20 April 2023 | 10:45 WIB

Julukan para Hokage Konoha dalam Anime Naruto

Rabu, 19 April 2023 | 18:24 WIB

Terpopuler

X